HTML vs HML 5 Apa Beda Keduanya

HTML vs HTML 5. Apa Beda Keduanya?

HTML atau Hyper Text Markup Language, merupakan bahasa standar yang digunakan untuk membangun website. Seperti yang lainnya dalam dunia teknologi, HTML juga berevelosi sejak pertama kali diperkenalkan pada akhir 80-an.

HTML vs HTML 5: Evolusi dari Pengembangan Web

Internet saat ini telah menjadi tempat yang sangat berbeda dari tahun 1999, dimana update besar HTML 4.01 diimplementasikan. Teknologi yang ada saat ini yang sebelumnya belum pernah dibayangkan. Smartphone, tablet dan perangkat mobile lainnya telah memperkenalkan tantangan baru bagi para engineer dan software developer. Globalisasi telah membuat standarisasi dari teknologi internet menjadi prioritas utama. Penggunakan internet di seluruh dunia terus meningkat dari tahun ke tahun dan teknologi yang digunakannya diproyeksikan terus berevolusi dengan tingkat yang semakin cepat.

Oleh karena itu, HTML 5 diimplementasikan untuk mulai menangani masalah ini untuk memberikan pengalaman yang lebih halus dan konsisten bagi pengguna dan pengembang web.

HTML 5 merupakan hasil kolaborasi antara World Wide Web Consortium atau W3C dan Web Hypertext Application Technology Working Group atau WHATWG. Kedua organisasi ini bekerja sama sejak tahun 2006 untuk mengurangi ketergantungan kepada plugin, memperbaiki cara penanganan errro dan mengganti scripting dengan lebih banyak markup. Hasilnya, HTML 5 telah sangat menyederhanakan proses pembuatan aplikasi web.

Berkat HTML 5, halaman web sekarang dapat menyimpan data secara lokal di browser pengguna, yang menghilangkan kebutuhan akan cookie HTTP. Hasilnya, konten bisa dihadirkan lebih cepat dan lebih hemat. HTML 5 juga mempermudah konsistensi di semua browser. Karena browser secara tradisional mengandalkan berbagai plugin untuk memutar file multimedia, dukungan video dan audio natibe memungkinkan pengembang menghindari masalah kompatibilitas. Atribut baru juga memungkinkan untuk mengontrol video termasuk play, pause, dan volume.

HTML vs HTML 5: Apa Yang Baru?

Jika HTML selama lebih dari satu dekade baik-baik saja, mengapa diperbaharui pada tahun 2014? Perbedaan paling signifikan antara versi lama HTML vs HTML 5 adalah integrasi video dan audio ke dalam spesifikasi bahasa. Selain itu, HTML 5 membawa update seperti berikut ini:

– Element yang tidak berlaku seperti center, font dan strike kini dibatalkan.
– Peningkatan parsing rule yang memungkinkan parsing yang lebih fleksibel.
– Element baru termasuk video, time, nav, section, progress, meter, aside dan canvas.
– Atribut input baru termasuk email, URL, dates dan times.
– Atribut baru termasuk charset, async dan ping.
– API baru yang menawarkan offline caching, dukungan drag & drop dan banyak lagi.
– Dukungan untuk grafis vektor tanpa program tambahan seperti Silverlight atau Flash.
– Dukungan untuk MathML untuk menampilkan notasi matematika yang lebih baik.
– JavaScrip kni dapat berjalan pada background, karena menggunakan JS Web worker API.
– Atribut global seperti tabindex, repeat dan id dapat ditambahkan pada semua elemen.

Apa Keuntungan HTML 5 Bagi Pengguna Web?

– Beberapa data dapat disimpan pada perangkat pengguna, yang berarti aplikasi dapat melanjutkan kerjanya tanpa koneksi internet.
– Halaman web dapat menampilkan lebih banyak font dengan variasi warna yang lebih luas, bayangan dan efek lainnya.
– Obyek pada halaman dapat dipindah untuk merespon pergerakan cursor pengguna,
– Media interaktif, seperti game, dapat dijalankan pada web browser tanpa plugin atau software tambahan. Audio dan videp dapat diputar tanpat plugin tambahan.
– Browser dapat menampilkan grafis 3D yang interaktif menggunakan prosesor grafis dari komputernya.
– Dengan membatasi plugin eksternal, HTML 5 memungkinkan pengiriman konten dinamis lebih cepat.

Apa Keuntungan HTML 5 Bagi Pengembang Web?

– Penanganan error yang lebih konsisten.
– Mendukung untuk lebih banyak fitur aplikasi web.
– Peningkatan element semantik.
– Memaksimalkan dukungan mobile.
– Mendukung untuk custom data atributes.
– Tidak ada lagi Cookie karena storage lokal.
– Form field autofocus.
– Tags Script dan Link tidak lagi membutuhkan Type Attribute.

Masa Depan HTML vs HTML 5?

W3C telah mengumumkan bahwa update mendatang untuk HTML 5 akan memprioritaskan pada “fondasi aplikasi” seperti privacy tool. Karena fokus HTML 5 adalah mendefinisikan seperangkat fitur interoperabilitas yang andal, fitur yang tidak interoperabilitas telah disimpan untuk HTML 5.1. Salah satu usulan yang kontroversial adalah dimasukannya alat manajemen hak digital.

 

Jakartawebhosting.com menyediakan layanan Joomla Hosting, dengan kecepatan dan stabilitas pusat data dan server yang baik, up time server 99,9%, team support yang siap membantu 24 jam dan biaya langganan yang menarik.