Cara Mempercepat Website Joomla

Joomla Template dan Resources Gratis

Dengan lebih dari 68 juta download, Joomla menjadi content management system (CMS) kedua yang paling banyak digunakan di dunia untuk membuat website, di bahwa WordPress. Joomla memiliki lebih dari 200.000 komunitas pengguna dan kontributor, memiliki ribuan template dan extension, sehingga menawarkan beragam pilihan untuk membangun website.

Berikut ini adalah daftar Joomla Template dan Resource yang bisa kamu akses dan gunakan secara gratis.

Joomla Templates

  • JSN One. JSN One merupakan Joomla template yang cocok untuk website ecommerce dengan desain yang modern dan penuh semangat. Terinspirasi dari street style, JSN One menghadirkan kreativitas, modernitas dan energi anak muda.
  • Real Estate November. Real Estate November dibuat untuk website yang berhubungan dengan bidang properties. Gaya slidernya memungkinkan kamu untuk mendemonstrasikan properti secara mudah dan cepat.
  • Vina Royal. Vina Royal menawarkan desain yang elegan dan responsif, yang berarti kamu hanya butuh satu template untuk semua tampilan di desktop, iPad, iPhone dan perangkat mobile lainnya.
  • Purity III. Purity III merupakan template Joomla yang responsif yang dibuat dengan framework T3. Template ini mendukung Bootstrap 3 dan juga cocok dengan banyak extension Joomla pihak ketiga. Juga mudah untuk dikustomasi menggunakan ThemeMagic atau Layout Configuration.
  • Chicken. Chicken merupakan template resfonsif yang dibuat dengan menggunakan framework Helix3. Template ini cocok digunakan pada website Joomla dengan tema makanan seperti blog mengenai makanan dan lain sebagainya.
  • Light Blog. Light Blog memiliki tampilan yang simpel dan resfonsif, template ini menggunakan framework Bootstrap. Template ini memiliki fitur seperti Flexslider, jComments, CSS Superfish, Google Map, dan masih banyak lagi.
  • JSN Venture. JSN Venture cocok untuk website event, yang memiliki layout yang responsif dan 28 icon untuk retina display.

Joomla Resources

  • Joomla.org. Merupakan halaman website resmi dari Joomla. Kamu bisa menemukan berita atau pengumuman terbaru mengenai Joomla.
  • Joomla Community Portal. Merupakan portal komunitas resmi Joomla, untuk menemukan berita dan pengumuman terbari, serta menemukan pengguna yang dekat dengan lokasi kamu.
  • Joomla Forum. Merupakan forum resmi dari Joomla. Akses halaman ini untuk mendiskusikan yang menjadi permasalahan kamu. Disini banyak pengguna yang sudah ahli yang akan membantu kamu.
  • Joomla Extension Directory. Merupakan halaman dimana kamu bisa menemukan banyak sekali extension untuk Joomla, ada hampir 8.000 extension yang bisa kamu pilih. Sebaiknya kamu hanya memasang extension dari halaman ini.
  • Joomla Documentation. Merupakan halaman dimana kamu bisa mendapatkan dokumentasi seputar Joomla, ada lebih dari 6.200 artikel yang dibuat oleh anggota komunitas Joomla.

 

Jakartawebhosting.com menyediakan layanan Joomla Hosting, dengan kecepatan dan stabilitas pusat data dan server yang baik, up time server 99,9%, team support yang siap membantu 24 jam dan biaya langganan yang menarik.