Tag Archives: media

Keunggulan Joomla untuk Industri Media

Keunggulan Joomla untuk Industri Media

Keunggulan Joomla untuk Industri Media
Keunggulan Joomla untuk Industri Media

Internet telah menjadi bagian yang menyatu dari media industri. Setiap media cetak dan media penyiaran bisa dipastikan menggunakan situs sebagai fitur pelengkap. CMS Joomla adalah salah satu pilihan yang disukai orang-orang di industri media. Selama bertahun-tahun, pengembang Joomla telah menciptakan niche dan plugin yang diperuntukkan untuk kebutuhan industri media.

Sejumlah media di seluruh dunia telah mengadopsi CMS Joomla untuk website mereka, berkat fleksibilitas dan fitur Joomla yang kuat. Menjadi salah satu CMS paling dihormati di pasar, Joomla merupakan sebuah platform berkembang yang bisa membuat website Anda lebih baik. Jika suatu saat ada bug sekalipun, Anda akan dengan mudah menemukan solusi untuk masalah Anda tersebut.

Berikut ini adalah keunggulan Joomla yang bisa didapatkan industri media.

• Joomla adalah sebuah sistem open source yang bebas biaya. Ini merupakan hal ideal untuk membangun sebuah website dalam industri media tanpa harus mengeluarkan biaya yang mahal. Anda hanya harus membeli domain dan hosting saja, itupun tidak mahal karena di Jakarta webhosting, kami memberikan paket yang murah.

• Joomla dikenal sebagai CMS yang user-friendly sehingga memudahkan pengguna administrator dengan kemampuan dasar untuk menanganinya.

• Fitur seperti galeri foto, slide show, kuis, komentar, dan elemen multimedia seperti video atau audio, dapat dengan mudah diintegrasikan ke dalam website dengan menggunakan plugin yang tersedia. Hal ini sangat membantu karena dalam industri media, fitur-fitur tersebutlah yang dibutuhkan.

• Website yang dikelola dengan Joomla sangat ramah terhadap mesin pencari (Google, Yahoo, Bing). Ini juga merupakan salah satu syarat utama dari situs berita atau media, harus mudah dicari di mesin pencari.

• Fitur promosi seperti RSS, Twitter, Facebook, Google Buzz, Delicious, Digg, dll, dapat diintegrasikan dalam situs untuk promosi. Anda hanya membutuhkan beberapa plugin yang dibangun khusus untuk mengaktifkan fitur ini.

• Pengaturan administrasi user di CMS Joomla memungkinkan beberapa pengguna untuk memiliki hak penerbitan dan mengedit postingan pada website yang sama. Hal ini akan memungkinkan untuk update secara simultan dalam website yang sama.

• Jangan pernah khawatir mengenai tampilan Joomla, ada ratusan template gratis dan berbayar untuk Joomla yang bisa Anda pilih.

Bagaimana? Banyak bukan keunggulan yang ditawarkan Joomla untuk industri media? Jika Anda salah satu pelaku industri media, Joomla adalah solusi tepat untuk website Anda. Jadi, tunggu apalagi?